Chelsea Tertinggal 0-1 dari Crystal Palace di Babak Pertama



Crystal Palace menjamu Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris. Di babak pertama, tuan rumah unggul sementara 1-0.

Crystal Palace vs Chelsea tersaji di Selhurst Park, London dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-24, Selasa (13/2) dini hari WIB. Inilah duel dua tim papan tengah.

Crystal Palace unggul duluan 1-0 di babak pertama via gol tembakan jarak jauh Lerma. Nahas buat Chelsea, Si Biru sama sekali tidak catatkan shots on target di 45 menit pertama!

Gol pertama Crystal Palace!

Di menit ke-30, Crystal Palace unggul 1-0 lewat gol indah Jefferson Lerma. Diawali oleh Madueke yang terlalu lama mengontrol bola kemudian ditekan Mitchell, bola sempat coba diselamatkan Caicedo.

Mitchell terus mengadang, si kulit bundar selanjutnya dikuasai Lerma. Lerma lantas sedikit menggiring bola dekati depan kotak penalti dan lepas tembakan keras ke pojok kanan atas.

Tiga menit kemudian gantian Franca punya situasi yang sama. Apes buatnya, sepakan kerasnya masih jauh dari sasaran.

Chelsea baru dapat peluang di menit ke-45. Tembakan mendatar Gallagher dari sudut sempit, belum menemui sasaran.

Babak pertama tuntas, Palace unggul 1-0 atas Chelsea.

Susunan pemain

Crystal Palace: Henderson, Munoz, Andersen, Richards, Mitchell, Lerma, Hughes, Wharton, Franca, Ayew, Mateta.

Chelsea: Petrovic, Gusto, Disasi, Silva, Chilwell, Fernandez, Caicedo, Gallagher, Palmer, Madueke, Jackson.

SUSTERSLOT

0 Komentar

Susterslot