Persebaya Vs PSIS: Evan Dimas Waspadai Bajul Ijo Besutan Paul Munster



Persebaya Surabaya akan melawan PSIS Semarang dengan dipimpin Paul Munster. Evan Dimas, gelandang Laskar Mahesa Jenar, mewaspadai juru taktik anyar lawannya.

Persebaya vs PSIS akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 30 Januari mendatang. Pertandingan itu merupakan laga tunda BRI Liga 1 2023/2024, yang harusnya digelar November lalu.

Datang ke laga nanti, Persebaya kini ditangani Paul Munster. Pria Irlandia Utara itu dipercaya menangani Bajul Ijo di sisa musim kompetisi.

"Melawan Persebaya nanti jadi pertandingan yang sangat penting bagi kami. Tentu kami tak mau kehilangan poin," imbuhnya.

Evan juga mengaku siap dimainkan andai dipercaya pelatih. Termasuk meladeni tekanan dari Bonek, pendukung Persebaya.

"Karena sekarang saya membela PSIS jadi harus berikan yang terbaik untuk PSIS lawan Persebaya. Kita harus all out lawan Persebaya," ungkapnya.

"Sebagai pemain tentu berharap ada kesempatan untuk bermain, tetapi yang lebih penting mempersiapkan diri dengan baik dulu," ucapnya.

"Ya sebenarnya pressure itu sudah jadi hal biasa, bukan cuma ketika main di Persebaya, di kandang lawan lainnya pun mendapatkan hal yang sama. Yang penting kita fokus saja pada tim yang kita bela," jelasnya soal bermain di depan pendukung lawan.

SUSTERSLOT

0 Komentar

Susterslot