Hasil Kumamoto Masters 2024: Fajar/Rian Juara Usai Gebuk Pasangan Jepang
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto meraih podium tertinggi di Kumamoto Masters 2024. Ganda putra Indonesia itu meraih gelar juara setelah mengalahkan pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Fajar/Rian harus berjuang selama 1 jam delapan menit untuk mengalahkan Hoki/Kobayashi di hadapan pendukungnya sendiri. Pasangan dengan akronim Fajri ini menang 21-15, 17-21, dan 21-17 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Minggu (17/11).
"Alhamdulillah senang dan bersyukur bisa di podium tertinggi lagi setelah terakhir di All England bulan Maret. Kami meraih hasil yang terbaik, tapi kami berharap bisa lebih dan lebih baik lagi ke depannya," kata Fajar usai pertandingan.
Fajar/Rian mengakui tidak mudah menghadapi Hoki/Kobayashi. "Karena mereka bermain luar biasa," ucap Rian.
Apalagi, kondisi angin sangat berpengaruh di pertandingan ini. "Di game pertama kami bisa sangat enak menyerang, kebalikannya di game kedua mereka bisa membalikkan keadaan," tutur Rian.
"Di game ketiga kami tidak mau kalah start. Jadi kami mencari poin sebanyak-banyaknya sebelum interval."
"Setelah interval game ketiga kami mencoba menjaga fokus, tidak mau terpengaruh keadaan saat lawan sudah mulai mengejar," tutur Rian menambahkan.
0 Komentar