Usai Ucap Sumpah, Nawawi Akan Rapat Bersama 3 Pimpinan Bahas Situasi KPK



Nawawi Pomolango akan diambil sumpah hari ini sebagai Ketua KPK sementara di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Usai pengambilan sumpah, Nawawi segera menggelar rapat bersama pimpinan KPK lainnya.

Hal itu disampaikan Nawawi saat menjawab pertanyaan terkait hal apa yang akan dilakukannya dalam mengembalikan kepercayaan publik kepada KPK. Nawawi awalnya menjelaskan kerja kepemimpinan di KPK bersifat kolektif kolegial sesuai UU KPK.

"Kerja kepemimpinan di lembaga ini bersifat kolektif kolegial," kata Nawawi saat dihubungi detikcom, Senin (27/11/2023).

Nawawi mengatakan akan menggelar rapat dengan tiga pimpinan KPK yang lain pengambilan sumpah di Istana. Rapat itu akan membahas perihal kerja prioritas hingga kondisi KPK saat ini.

"Saya akan bertemu dan bicara terlebih dahulu dengan rekan pimpinan lainnya untuk membahas kerja-kerja yang berskala prioritas berkaitan dengan situasi yang dihadapi lembaga saat ini," katanya.

Nawawi Diambil Sumpah Hari Ini

Nawawi Pomolango akan menggantikan Firli Bahuri sebagai Ketua KPK. Nawawi akan mengucapkan sumpah atau janji sebagai ketua KPK sementara di hadapan Jokowi.

"Besok pagi (hari ini), direncanakan ada agenda pengucapan sumpah atau janji Bapak Nawawi Pomolango sebagai ketua sementara KPK di hadapan Presiden," kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana kepada detikcom, Minggu (26/11).

Tak hanya itu, Jokowi juga akan melantik Gubernur Riau di Istana Negara hari ini.

"Dan pelantikan Gubernur Provinsi Riau di Istana Negara," kata Dwi.

Nawawi Pomolango ditunjuk sebagai Ketua KPK sementara oleh Jokowi berdasarkan keppres yang ditandatangani pada Jumat (24/11). Keppres itu juga memuat keputusan pemberhentian sementara Firli Bahuri sebagai Ketua KPK usai ditetapkan tersangka dalam kasus dugaan pemerasan kepada Syahrul Yasin Limpo.

SUSTERSLOT OFFICIAL BEST ONLINE GAMING NO.1 ASIA

0 Komentar

Susterslot