Puan Harap Kepemimpinan Jenderal Agus Pastikan Netralitas TNI di Pemilu



Ketua DPR RI Puan Maharani menekankan pesan netralitas kepada Jenderal Agus Subiyanto yang baru saja dilantik jadi Panglima TNI. Dia berharap kepemimpinan Jenderal Agus dapat semakin memastikan netralitas TNI dalam Pemilu 2024.

"Pergantian Panglima TNI kali ini dilakukan jelang pelaksanaan Pemilu 2024. Saya berharap kepemimpinan Jenderal Agus dapat semakin memastikan netralitas TNI, baik pada Pileg maupun Pilpres," kata Puan dalam keterangannya, Rabu (22/11/2023).

"Kami percaya Jenderal Agus dapat membawa prajurit TNI teguh pada tugas dan tanggung jawabnya untuk membantu pengamanan Pemilu tanpa terlibat dalam politik praktis," sambungnya.

"Jenderal Agus harus bisa melanjutkan komitmen Laksamana Yudo, agar tidak ada anggota TNI yang terlibat dalam eskalasi politik. Dengan adanya posko aduan, kami harap dapat mempermudah pimpinan TNI untuk memonitor anggotanya," jelasnya.

Puan bicara soal komitmen Jenderal Agus yang akan mengawal prajurit untuk tetap netral. Bahkan mewanti-wanti adanya sanksi disiplin hingga pidana apabila ada anggota TNI yang terlibat dalam politik praktis.

"Rakyat Indonesia berpegang pada komitmen Jenderal Agus tersebut. Optimalkan posko atau pusat pengaduan netralitas TNI sehingga seluruh prajurit bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya agar pesta demokrasi ini berjalan dengan aman, baik, jujur, adil, dan damai," ungkap Puan.

Puan juga menyinggung soal Panitia Kerja (Panja) Netralitas TNI yang dibentuk Komisi I DPR untuk memastikan prajurit bekerja dengan profesional pada Pemilu 2024.

"Panja Netralitas TNI sudah dibuat dan akan dilaksanakan. Dengan adanya pergantian Panglima TNI yang baru, DPR berharap Jenderal Agus dapat memimpin TNI untuk bekerja sama dengan baik pada Panja di DPR itu," tuturnya.



SUSTERSLOT OFFICIAL BEST ONLINE GAMING NO.1 ASIA

0 Komentar

Susterslot