M city begitu memperhatikan penggemarnya di Indonesia. City sukses menggelar event “Treble Trophy Tour” di Jakarta. Ribuan fans The Citizens dari berbagai daerah di Indonesia berkumpul dan merayakan kesuksesan tim asuhan Josep Guardiola.
“Treble Trophy Tour” Manchester City berlangsung meriah pada Sabtu 30 September 2023 di kawasan Kuningan, Jakarta Pusat. Lebih dari 2.000 fans berfoto dengan trofi tersebut sehingga lawatan kali ini menjadi salah satu “Treble Trophy Tour” yang paling banyak dihadiri fans di seluruh dunia.
Ribuan Fans Manchester City Kumpul Bareng di Jakarta, Didampingi Trofi Treble dan Shaun Wright-Phillips
Perbesar
Ribuan Fans Manchester City Kumpul Bareng di Jakarta, Didampingi Trofi Treble dan Shaun Wright-Phillips
Liputan6.com, Jakarta- Manchester City begitu memperhatikan penggemarnya di Indonesia. City sukses menggelar event “Treble Trophy Tour” di Jakarta. Ribuan fans The Citizens dari berbagai daerah di Indonesia berkumpul dan merayakan kesuksesan tim asuhan Josep Guardiola.
“Treble Trophy Tour” Manchester City berlangsung meriah pada Sabtu 30 September 2023 di kawasan Kuningan, Jakarta Pusat. Lebih dari 2.000 fans berfoto dengan trofi tersebut sehingga lawatan kali ini menjadi salah satu “Treble Trophy Tour” yang paling banyak dihadiri fans di seluruh dunia.
r
Fans City berkesempatan foto dengan trofi Liga Inggris, Liga Champions, Piala FA. City juga turut membawa koleksi piala terbarunya yakni Piala Super Eropa. Yang spesial, legenda klub Shaun Wright-Phillips turut hadir dalam rangkaian acara di Jakarta. SWP dengan ramah melayani permintaan foto bareng dari fans.
Pada malam harinya, fans turut menghadiri acara nonton bareng dan menyaksikan pertandingan Premier League antara Manchester City melawan Wolverhampton Wanderers.
“Kami gembira menggelar ‘Treble Trophy Tour’ di Jakarta dan menemui fans setia kami di Indonesia,” ujar Shaun Wright-Phillips.
“Saya sangat senang terlibat dalam lawatan ini dan ikut merayakan pencapaian historis Manchester City. Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan fans di seluruh dunia.”
1 Komentar
Kami susterslot terbukti terpercaya mempunyai ribuan member setia
BalasHapus